Senin, 10 Desember 2012

Awan hitam

Gue lihat keluar dibalik jendela ini, gue lihat awan menghitamkan parasnya, gue pikir dia mungkin sedang bersedih. Beberapa saat kemudian, gue dengar awan itu berteriak, sangat keras, dan gue pikir ya, memang dia sedang bersedih.

Gue lihat langit menyala-nyala seperti terjadi pemberontakan yang sangat hebat dan menimbulkan suara yang sangat-sangat keras. Terlintas di pikiran gue "Apa yang  terjadi dilangit?". Gue tak melihat burung-burun yang menari-nari indah di langit dan gue tak merasakan lagi hangatnya sinar matahari yang biasa menyelimuti jiwa ini.

Setelah peristiwa tadi, gue lihat sedikit demi sedikit air jatuh satu per satu membasahi bumi ini, gue sontak berteriak dalam hati kecil gue "Awan itu menangis!". Semakin kencang, semakin kencang, semakin kencang, dan terus menerus menangis dengan kencang.

Jalanan yang awal kering berdebu, sekarang tergenang oleh tangisannya, gue berpikir lagi "Apa yang membuatnya begini" Gue bertanya terus-menerus dalam hati kecil gue dengan pertanyaan yang sama, seolah olah awan itu memiliki ikatan batin dengan jiwa ini, jiwa yang sedih, jiwa yang sepi, jiwa yang ingin berontak karena satu perasaan, yaitu... RINDU.

Sabtu, 24 November 2012

Anjing unyu

Masa kecil adalah masa yang terindah didalam kehidupan ini, kenapa gue bilang gitu? Ya karena masa ini kita cuman mengerti namanya kesenangan. Kita belum mengenal arti hidup sesungguhnya yang sesungguhnya amat amat amat amat berat. Gue pengen cerita pengalaman paling jijik yang pernah gue alamin waktu kecil.

Waktu itu, gue gak ingat itu kapan yang jelasnya gue masih kecil dan belum akil balik, saat itu gue dan teman-teman gue lagi jalan menuju pulang kerumah, waktu itu gue dari rumah temen gue yang lain yang jalanannya gelap, penuh misteri, dan ada ANJING. Hewan ter-unyu yang hidup didunia ini, apalagi pas ngeluarin lidahnya sambil berdesah-desah seperti Syahrini. Mereka punya kesamaan dalam hal desah-mendesah, apa persamaanya? Yups, desah mereka sama-sama menjijikkan, yang satu berdesah sambil keluarin lidah dan satunya berdesah seperti lagi gituan, maksudnya lagi kesakitan kepalanya karena di timpuk batu.


Jumat, 23 November 2012

Puisi makhluk galau

Selamat malam, hai para pembaca setia yang selalu menunggu postingan-postingan dari gue, emangnya kapan saya punya pembaca setia? Pembaca pun nggak punya. Cape deh.

Sungguh susah untuk mencari sebuah ide untuk bercerita karena gue cuman fokus dengan pelajaran di sekolah namun pada malam hari ini akhirnya... jeng, jeng, jeng! Akhirnya terbukti bahwa memang susah untuk mendapat sebuah ide untuk postingan gue kali ini.

Tapi kali ini gue akan posting sebuah puisi dari teman gue yang inisial namanya Andi Miftah Farid Panggeleng, tinggal di Minasa Upa, sekelas sama gue, dan dia orangnya unyu-unyu loh, saking unyu-unyunya gue nggak tau kalau dia itu manusia atau marmut.

Katanya sih dia galau karena suka sama seorang cewek dan dia merasa cewek itu suka sama dia karena si cewek selalu memandang teman gue ini, mungkin saja teman gue ini terlalu kege-eran atau mungkin dia lagi kenna epilepsi. Si Miftah pun menuliskan sebuah puisi akibat dari ketergalauan yang dia alami sekarang.

Siapa Aku
(Karya: Andi Miftah Farid Panggeleng)

Sepertinya kau belum bisa menerimaku
Aku tak tahu apa yang ada dalam benakmu selama ini
Apakah ada keraguan di dalam hatimu
Sepertinya kau ingin tahu siapa diri ini
Kesendirian selalu menemaniku
Di saat ku ingin mendengar suaramu
Apa arti tatapanmu selama ini
Apa kau hanya ingin mempermainkan diri ini
Jiwaku hilang bersamamu
Di saat otakku berpikir tentangmu
Kau menjauh aku mendekatimu
Aku hanya sebatas pisau bagimu

Kamis, 18 Oktober 2012

Menikmati kegalauan

Assalamu alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Galau adalah perasaan yang tak karuan yang dialami oleh kebanyakan orang, biasanya sih berkaitan dengan masalah cinta atau masalah lain yang membuat orang menjadi pusing untuk memikirnya. Sekarang saya akan memberikan beberapa hal yang bisa kita lakukan untuk menikmati kegalauan hati kita.

Duduk merenung jam 12 malam untuk memikirkan apa yang sudah kita lakukan.
Mungkin dengan cara ini kita lebih tahu apa yang harus kita lakukan setelah apa yang kita lakukan sehingga kita menjadi galau. Kenapa jam 12 malam? Ya, kita semua sudah tau kalau jam 12 malam itu suasana sangat tenang bahkan kita seperti diantara ruang yang kosong.

Sholat sunnah dua rakaat dan membaca al-Qur'an.
Bagi teman-teman yang muslim, cara ini sangat baik karena membuat kita juga mendapatkan pahala. Faktanya, jika kita solat dan membaca al-Qur'an membuat hati kita lebih tenang karena jika kita sedang solat dan membaca al-Qur'an, Allah SWT juga menenangkan hati kita, cara ini sangat baik sekali menikmati kegalauan kita karena kita semakin dekat dengan Tuhan.

Mendengar lagu "sedih".
Nah, ini adalah yang biasa dilakukan kebanyakan orang yang sedang galau, semua lagu sedih yang didengar itu terdengar sangat enak karena liriknya pas dihati. Apalagi kalau lagi hujan, pas hati sedang galau dan dengar lagu galau itu seperti kita menikmati kegalauan kita sendiri walaupun itu sangat menyedihkan.
 

Minggu, 14 Oktober 2012

Bukan lagi hanya hitam dan putih

Hitam identik dengan gelap, kejahatan, tidak jelas, buram dan lain-lain. Putih identik dengan bersih, suci, terang, jelas, dan sebagainya. Bayangkan jika didunia ini hanya ada warna Hitam dan Putih, pasti yang terlintas dalam pikiran kita adalah "betapa membosankannya dunia ini jika itu terjadi".

Lihatlah pelangi!
Bayangkan saja jika pelangi itu hanya terdiri dari warna Hitam dan Putih saja.

Salah satu penciptaan Tuhan yang patut kita syukuri adalah Tuhan menciptakan banyak warna, bukan hanya hitam dan putih, ini membuktikan bahwa didunia ini kita memang berbeda-beda tapi yang perlu kita ketahui kita diciptakan oleh Tuhan Yang Maha Esa.

Alhamdulillah, dunia ini sangat menyenangkan, penuh warna-warni kehidupan yang menarik kita tunggu kejadian apalagi yang akan terjadi kedepannya.

Marilah saudara-saudara sekalian, cermati kehidupan kita semua, ingat didunia ini bukan hanya Hitam dan Putih, kehidupan ini sangatlah berwarna. Dengan ini, saya resmikan ARHAMSYAH'S BLOG dengan wajah baru dengan LEBIH BERWARNA.

Minggu, 30 September 2012

Hidup itu harus berwarna


Bahagia disaat anda merasa senang atau tersenyum atau tertawa. Sebenarnya bukan hanya sekedar itu, kebahagiaan yang hakiki adalah kebahagiaan yang didapatkan dengan penuh makna dan penuh berkah. Kebanyakan sekarang bahagia yang dirasakan itu tidak terlalu bermakna bahkan tidak berbekas dihati, hanya lewat begitu saja. Kenapa begitu? Ya, ini hanya tentang bagaimana kita mendapatkan kebahagiaan tersebut.

Tak sedikit orang mendapatkan kebahagiaan itu dengan licik, seperti menertawakan orang atau mengerjai orang. Tapi yang harus kita ketahui, kebahagiaan yang didapat dengan kelicikan akan membuat kita menjauh dari kebahagiaan yang penuh makna.

Banyak orang mendapatkan kesedihan karena apa yang di inginkan tidak dapat tercapai atau juga karena apa yang terjadi pada dirinya sekarang sebenarnya tidak dia inginkan. Pertanyaannya, meski kita sedang bersedih, apakah kita masih bisa mendapatkan kebahagiaan? Jawabannya, pasti bisa. Hanya dengan bersyukur kepada Tuhanlah caranya.

Pikirkan, jika kita tidak mendapatkan kesedihan dari kita lahir sampai kita meninggal, gimana rasanya? Apakah hidup kita lebih berwarna, saya rasa tidak. Hidup lebih berwarna jika kita mendapatkan kebahagiaan sekaligus kesedihan.

Bahagia itu sebenarnya simpel, lakukanlah apa yang kita senangi tapi jangan lupa dengan perasaan orang lain.

Jumat, 28 September 2012

Berpuisi sekali-sekali


Terangnya malam

Langit sudah berganti warna
tadinya biru sekarang hitam
memang sudahlah waktunya

Bintang menyala-nyala
bulan nampak bagai piring yang terbelah
inilah hiasan indah pada langit

Lampu jalan bersinar dengan terang
Serangga pun menikmatinya
mungkin dia menganggap itu adalah matahari

Gemerlapnya lampu hias
berganti warna tanpa bosan
namun nampak indah dipandang

Dinginnya angin
berhembus perlahan-lahan
menembus rambut-rambut halus dikulit

Apakah harus kita bersedih dengan malam?
padahal malam itu sangat indah
malam adalah dimana langit membuka pintu
untuk mendekatkan diri kepada sang Pencipta.

Selasa, 25 September 2012

Si kucing petualang


Suatu siang yang cerah, gue yang baru pulang dari sekolah sedang mencari udara diteras rumah sambil duduk-duduk minum air dingin padahal pada hari itu gue puasa, gue melihat seorang atau seekor kucing yang tampaknya sedang menjadi musafir. Mukanya tampak kecapean dan mungkin sedang kekurangan gizi.

Gue yang merasa iba langsung menyuruhnya mampir, setelah itu gue persilahkan dia duduk. "Cing, silahkan di minum." kata gue. "Sorry gue bukan peminum." kata si kucing itu. Sontak saya menamparnya "Ini bukan minuman keras bego!". Tampak si kucing marah dan ingin pergi, saya pun menahannya dengan memegang lengannya dan berkata "Sorry, gue khilaf!"

Setelah ngobrol lama dengan dia, gue tanya alamatnya, gue tanya dia masih single atau udah punya istri kebetulan dia betina, eh maksud saya jantan. "Cing, gue punya kucing dirumah, kamu mau kenalan nggak?" gue tanya. "Sorry, gue udah punya istri tapi pikir-pikir asik juga untuk poligami." sambut kucing. "Ah gila loe! Loe satu aja udah susah, apalagi dua." kata gue.

Tidak terasa ngobrol udah lama, perutku sudah berbunyi dan ingin rasanya untuk makan. Sebelum gue masuk ke rumah saya menawarkan si kucing itu untuk makan "Cing, kamu suka makanan apa?". "Gue suka tulang" jawab dia. Saya pun kasih dia tulang daun "gue bukan vegetarian bego!".

Setelah makan bersama si kucing, langsung dia ingin melanjutkan perjalanannya "Bro, makasih atas semuanya yah, kapan-kapan gue bisa kan ke sini lagi?" kata si kucing. "Oke bro, hati-hati yah". Setelah kejadian itu komunikasi saya dengan dia sudah terputus, mungkin karena kucing itu gaptek jadi dia nggak bisa menggunakan alat komunikasi.

Oke sekian, kepala saya udah pusing.

Minggu, 23 September 2012

My Life is My Life to Arhamsyah's Blog

Beberapa menit yang lalu sebelum saya memosting postingan ini, terlintas dalam pikiran saya untuk beres-beres di blog ini. Blog ini terlalu kotor, maka saya harus membersihkannya karena blog ini adalah salah satu sahabat saya.

Setelah saya masuk, ternyata debunya sudah terlalu tebal dan banyak sarang laba-laba, mungkin karena saya tidak pernah melihatnya. "Saya sudah lupa dengan sahabatku ini" kalimat itu terlintas begitu saja.

Sekarang sahabat saya sudah banyak perubahan, judulnya pun saya ubah yang dulunya "My Life Is My Life" menjadi "Arhamsyah's Blog". Dulu saya memakai My Life is My Life dengan filosofi untuk menceritakan semua tentang kehidupanku dalam blob ini, tapi nyatanya kebanyakan postinganku hanya berupa cerita-cerita yang jauh dari kehidupanku. Hingga akhirnya saya mengubahnya menjadi Arhamsyah's Blog.

Blog ini pun saya desain dengan sesederhana mungkin, karena sebelumnya blog ini terlalu berlebihan. Mungkin bisa dibilang terlalu lebay untuk sebuah blog yang sebenarnya postingannya tidak menarik untuk dibaca.

Selamat datang di Arhamsyah's Blog.

Sabtu, 21 Juli 2012

Kegalauan pada hari pertama puasa

Hari pertama puasa, walaupun bukan yang pertama kalinya, tapi masih saja membuat kita lapar dan haus. Gue awali hari ini dengan pergi ke pasar baeng-baeng sekitar jam set 7, udara masih dingin banget dan gue naik motor sama mama gue, gue balap dikit dan nggak pake jaket akhirnya gue merasakan dingin seperti difreezer, maaf agak lebay.

Akhirnya gue kembali ke rumah dengan muka sok kuat padahal gue lagi lapar tapi nggak papalah kalau nggak lapar berarti puasanya patut dipertanyakan.


Liat foto yang diatas, keren nggak mataharinya? Keren kan? Subhanallah. Foto ini gue ambil dibalik jendela warnet gue, ya gitu deh kalau nggak ada kerjaan foto sembarang deh. Lanjut cerita nih ya, lama-lama gue merasakan keboringan, gue pengen main gitar sambil jaga warnet.


Nih dia gitarnya, tapi liat deh, ada yang aneh nggak? Coba kita lebih perbesar gambarnya.


Jiaaaaah snarnya cuman 4 men, gimana mau main gitarnya nih. Kayak gitar banci ngamen kalau gini nih. Tapi setelah gue pikir-pikir sekitar 5 jam sambil tiduran, "Oh iya gue kan punya laptop dan joystick, kenapa nda main game aja yah?". Akhirnya gue memutuskan untuk bermain game Winning Eleven 8 Internasional, gila ini game 8 tahun yang lalu.


Okedeh sekian curhat gue, dan bagi teman-teman yang punya kucing jantan yang jomblo, kenalin dong buat kucing gue, namanya Pissy.


Emang sih kucing gue kayak gembel gini, tidurnya aja hanya beralas kardus. Kasian yah, makanya kalau ada yang punya kucing jantan, kenalin supaya dia punya rumah layak tinggal.

Jumat, 20 Juli 2012

Apa yang harus dilakukan dibulan puasa?

Assalamu Alaikum wr. wb.

Alhamdulillah, mari kita panjatkan puji syukur atas kehadirat Allah SWT yang masih meminjam kan nikmat umur dan kesehatan dan jangan lupa juga kirimkan salam dan salawat kepada Rasulullah SAW (ayo shalawat). Sebelum memasuki bulan suci Ramadhan, gue pengen ngasih tau tentang amal-amalan yang bagus dikerjakan pada bulan puasa.

1. Sahur
Ya iyalah sahur, kalau nggak sahur pada lemas kali. Tapi memang kalau kita sahur, ada berkahnya tersendiri, salah satunya berkah kekenyangan.

2. Baca Al-Qur'an
Kalau ini sih ya kalau buat anak-anak muda cetek lah, Novel aja bisa tamat apalagi al-Qur'an, iya nggak? Kalau boleh kasih saran, setiap sholat 5 waktu, sebelum solat baca 2 lembar, trus sudah solat baca lagi 2 lembar, jadi 4 lembar semuanya. 4 X 5 kan 20 jadi insya Allah bisa 2 juz satu hari dan kemungkinan kita bisa khatam Al-Qur'an.

3. Sholat Tarwih
Wah ini jangan ditinggalin deh, rugi men! Soalnya ini sholat cuman di Ramadhan doang, jadi setiap malamnya jangan bolong-bolong supaya kalian makin banyak pahalanya.

Sebenarnya masih banyak sih, kalau mau lebih banyak search di google aja. Gue juga pengen kasih tips supaya puasa kalian afdol coy.

1. Makan sahur secukupnya supaya kalian bisa nahan puasanya.

2. Jangan pikirkan hal-hal yang membuat nafsu kalian sampai diujung rambut lo semua.

3. Ngumpul-ngumpul sama temen supaya waktunya nggak terasa, asal jangan sambil minum kopi.

4. Jika kalian liat makanan padahal lo lagi puasa, anggap aja makanannya udah basi, bekas puasa tahun lalu.

5. Ya banyakin aktifitas lah supaya nggak terasa waktunya.

6. Bukalah dengan yang manis coy. Kenapa harus manis? Karena kalau pahit pasti kalian nggak mau buka puasa.

7. Bukalah tepat pada waktunya, kalau bisa bukanya jangan langsung makan nasi, supaya perutnya sehat.

Okelah itu aja, thank you.

Puasa hari ini? Nggak!

Gue buka twitter, rata-rata semuanya update tweet pada habis makan, Alhamdulillah ada yang temenin. Gue nggak puasa karena gue ikut pemerintah aja, karena mereka yang lebih ahli, walaupun salah ya namanya juga  manusia biasa.

Gue mau ngasih tau aja, kenapa gue ikut pemerintah karena gue akan menunjukkan hadisnya haha.

1. Sabda Rasulullah saw :

"Jangan kalian berpuasa sampai kalian melihat hilal, dan jangan berbuka sampai melihatnya lagi, jika bulan tersebut tertutup awan, maka sempurnakan bulan tersebut sampai tiga-puluh."(HR Muslim)

2. Sabda Rasulullah saw :

"Berpuasalah karena kalian melihat bulan, dan berbukalah ketika kalian melihat bulan." (HR. Bukhari dan Muslim)

3. Sabda Rasulullah saw:

"Jika kalian melihat hilal (Ramadhan) , maka berpuasalah, dan jika kalian melihat hilal (Syawal), maka berbukalah." (HR Muslim).


Nah sesuai hadis diatas tadi, gue ikut pemerintah aja karena gue patuh sama mereka dan mereka juga lebih ahli. Pada sidang isbat kemarin pemerintah mengatakan kalau hilal tidak terlihat. Tapi jika perkiraan pemerintah disebut salah ya namanya juga manusia biasa. Pentingkanlah persatuan daripada perbedaan.

Tapi yang puasa pada hari ini gue hormatin kalian, jangan jadikan perbedaan sebagai hal yang membuat persatuan kita pudar.

So, terima kasih, kalau gue ada salah mohon maaf yah. Marhaban Ya Ramadhan 1433 Hijriah.


Kamis, 19 Juli 2012

Perubahan positif

Seperti biasa, gue buka facebook, Alhamdulillah semuanya udah nggak 4LaY lagi status-statusnya, tulisannya sudah normal semua dan gue berharap ini akan terus menerus. Lalu gue transit ke twitter, Alhamdulillah semua yang ada di timeline gue semua pada bahagia karena udah mau masuk bulan ramadhan dan Alhamdulillah juga kegalauan tidak separah kemarin.

Sebenarnya ini yang gue harapin, melihat orang-orang bahagia menyambut bulan yang suci. Tapi ada suatu yang bikin gue geli, yaitu avatar anak-anak muda khususnya cowok-cowok yang lagi ngerokok di twitter mereka. Pikirin coba apa kerennya disaat anda lagi ngisap rokok trus difoto gitu? Atau lagi semburin asap rokoknya trus difoto?

Coba deh pikir apa kerennya coba, pernah gue liat banci salon lagi nge-rokok men, apa gue harus bilang mereka keren? Sebenarnya nge-rokok itu nggak keren sama sekali, cuman bikin duit abis aja trus pasti gampang dapat penyakitnya. Tapi merokok itu hak orang-orang yang mau merokok, jadi boleh-boleh saja kalian merokok, tidak ada yang larang kok, cuman tidak usah berpikiran kalau nge-rokok itu keren.

Tapi yang penting dari semuanya adalah kalian harus jaga kesehatan, walaupun kalian merokok tapi tetap olahraga dan tetap makan yah, kalau nggak makan ya lapar kan?

Oke gitu aja, makasih.

Rabu, 18 Juli 2012

Merasa keanehan

Assalamu Alaikum, gue Muhammad Arhamsyah kembali lagi ingin berkomentar tentang apa yang gue rasakan sekarang. Gue sebagai penjaga warnet sejati, gimana nggak sejati, warnet usaha bapak gue!

Gue sekarang merasa aneh, kenapa? Setiap hari gue online via Twitter dan melihat orang-orang yang berada di TimeLine gue semuanya pada galau, entah kenapa kegalauan meraja-lela sekarang. Semua orang bersedih dengan masalah yang berbeda-beda.

Gue yang merasa agak aneh melihat suasana Twitter, gue online via Facebook, ternyata lebih parah men. Semua teman-teman gue di Facebook pada galau semua dan absurdnya, status-status mereka memiliki kombinasi antara huruf besar dan kecil, serta huruf dan angka. Ini membuat mata gue terasa sakit seperti ada pasir masuk didalamnya.

Entah kenapa semuanya pada galau, gue buka blog-blog teman gue ternyata sama, semua postingannya pada galau semua. Akankah virus galau ini akan berakhir? Kayaknya sih tidak karena galau itu termasuk hal yang harus ada dikehidupan kita.

Bagi semua yang pada galau, gue saranin aja banyak-banyak ingat Tuhan dan nikmatin kegalauan lo semua dengan bersyukur kepada Tuhan, dan mudah-mudahan kalian mendapatkan keindahan dibalik kesedihan dan kepusingan kalian. Daripada gue sok bijak, mending gue udah dulu postingannya.

Oke itu aja, makasih!

Minggu, 15 Juli 2012

Sunday morning

Assalamu alaikum, selamat pagi buat yang baca pagi-pagi, selamat siang bagi yang baca siang-siang, selamat malam bagi yang baca malam-malam, selamat tidur bagi orang yang mau baca ini padahal dirinya lagi tidur. Gue pengen cerita nih tentang apa yang gue rasakan sekarang.

Gue kan penjaga warnet, usaha bapak sih tapi gue yg disuruh jagain karena warnetnya dirumah, jaga warnet itu menyenangkan walau agak membosankan, untung ada blog bisa digunakan untuk media curhat atau bisa dibilang diary tapi kalau di blg diary agak bencong-bencong gimana gitu.

Kalau gue lagi jaga warnet gitu, palingan cuman buka twitter, facebook, twitter lagi, liat mention nggak ada yang mention, facebook lagi, nggak ada yang chat, ke twitter lagi, cek mention ada mention tapi isinya iklan, ke facebook lagi, liat pemberitahuan, ada tapi permintaan aplikasi dan game. Pokoknya itu terus yang gue kerjakan apalagi kalau hari minggu kayak gini.

Biasanya juga putar lagu, buka winamp player, kasih masuk lagu, biasanya putar lagu band favorite gue seperti Maroon 5, Blink-182, Panic! At The Disco. Biasanya kalau udah bosan maroon 5, ke blink lagi baru ke panic lagi, bru maroon 5 lagi, bru blink lagi, bru panic lagi, pokoknya itu terus, soalnya kalau lagu indonesia pada alay semua lagunya, jadi gue pusing gimana gitu.

Tapi gue harus nikmatin ini semua, harus dijadikan hal yang menyenangkan, harus dijadikan hal yang membuat kita semangat dalam beraktivitas walaupun agak membosankan biasanya.So, hidup itu harus nggak boleh terlalu dibawa serius, nggak boleh juga dibawa terlalu santai. Kalau lo serius biasanya banyak timbul kekecewaan, kalau lo terlalu santai pasti hasilnya sama juga. Sekarang marilah kita say no to Galau, tapi kalau lo galau, ya udah terima aja, hadapin aja, galau itu sederhana kok.

Oke makasih yah, makasih udah yang mau baca padahal ini nggak menarik sama sekali.

Sabtu, 14 Juli 2012

Bingung

Assalamu alaikum, selamat pagi, siang, dan malam.Para pembaca gue di blog ini makasih udah mau baca posting-posting saya walaupun nggak jelas apa maksudnya. Tapi gue tetap terima kasih walaupun pembaca gue itu blum ada sama sekali.

Gue lagi bingung, gue mau posting apaan, inspirasi gue nggak ada, jangan-jangan otak gue udah capek berpikir. Setelah saya menunggu-nunggu sambil buka fb, untung saja ada sepupu gue namanya Fitriana panggil saja battala (gemuk).

Gue tanya "kak, mauka posting blog, tapi nda ada inspirasiku, apa bagus di'?" Sorry kalau ada yg nggak ngerti, ya emang gue pikirin gitu.

Dia bilang "Tentang politik saja dek". Gue cuman nggak abis pikir, gue kan cuman pelajar, nggak terlalu tau tentang politik tapi insya Allah gue coba aja, mudah-mudahan nggak bisa, eh maksudnya bisa.

Tapi yang menarik dari perkataan sepupu gue yaitu "Kalau bahas tentang musik untuk anak muda, itu udah pasaran" Padahal gue nggak pernah bahas tentang musik.

Yah gitulah sedikit cerita dari gue tentang mencari sebuah inspirasi, ternyata setelah berpikir, nanti postingan selanjutnya aja bahas tentang politik. Sekarang gue cuman mau membahas tentang keANEHan dari produk sabun cuci tangan di rumah gue.

Tadi siang gue kan pengen makan, sebelum makan gue masuk dulu kamar mandi untuk cuci tangan, gue yang kurang kerjaan gitu lg baca-baca botol sabun cuci tangan itu. Disitu tertulis "Jika sabun tidak sengaja masuk ke mulut anda atau terminum, minumlah air sebanyaknya". Tanggapan gue cuman "Ini produk sabun bego banget". Kenapa gue bilang produk ini bego? Jawabannya ada di paragraf selanjutnya.

Gue bilang bego karena siapa coba yang pengen minum tuh sabun pencuci tangan, emang nggak ada lagi yang bisa diminum selain itu sabun? Bego banget kan? Mentang-mentang lo lagi puasa nggak bisa minum air, harus minum sabun cuci tangan itu?

Trus yang terakhir, ada pengharum ruangan dirumah gue, disitu tertulis "Jangan kena mata.....". Wah bego banget nih, parfum itu yah disemprot diruangan jangan semprot dimata lah, emang warga Indonesia se-bego itu? Ingat, orang-orang indonesia sekarang itu sudah dapat berpikir cerdas, memilih kepala daerah saja nggak liat partai pendukung lagi.

Ya saya kira itu cukup, ya gitu aja deh, makasih yah!

Jumat, 13 Juli 2012

Gue lagi boring dan sangat bosan

Hai bapak-bapak, ibu-ibu, pemuda-pemudi yang lagi sempat baca nih posting walau mungkin agak terpaksa atau mungkin nda sengaja lg liat nih posting. Jujur aja sekarang gue lagi boring banget dan sedikit galau, kenapa gue bilang sedikit galau? Supaya orang-orang nggak kepikiran kalau gue ini homo, gue masih normal.

Sebelum cerita, gue kaget dengan komentar adek gue (gue anggap adek sih, mudah-mudah2an dia juga anggap gue abangnya walau itu terpaksa) namanya itu Indy Safitri, sumpah gue kaget banget liat komentarnya di postingan sebelum ini, dia bilang "cowok galau? cowok homo kali bang" sumpah gue down banget dan gue hampir galau karenanya, untung gue udah terbiasa dibilang homo, tapi ingat gue masih normal.

Pagi tadi, gue dibangunin oleh ayam tetangga, sekedar info saja gue agak ngerti bahasa Ayam karena gue dulu punya Ayam Ketawa tapi sekarang entah dia kabur kemana.

"Kukkuruyuuuuk," teriak ayam tetangga gue, itu artinya "Anca, bangun!" Tapi gue masih tetap tidur dispring-bed gue yang baru *pamer*.

"Kukkuruyuuuuk," makin kencang teriakan ayam itu, artinya itu "Anca, bangun bego! Gue capek teriak!"

Gue yang kaget langsung saja terbangun dengan kepala oleng-oleng, akhirnya gue pun sarapan, dengan ayam kentucky sisa tadi malam dan lanjut mandi. Setelah gue udah segar, gue pakaian deh, kan hari ini jumat, kalau di Madrasah gue kalau jumat bagusnya pakai baju muslim karena solat jum'at disekolah, jadi gue pakai tuh baju tapi yang absurdnya, gue nggak tau dimana celana gue, gue cari di sudut-sudut rumah gue dengan hanya menggunakan celana dalam berlapis handuk gue yang masih basah. Gila absurd banget gue hari ini.

Untungnya setelah mencari-cari ternyata celana gue udah ada dilemari, akhirnya gue pun berangkat dengan naik motor bapak gue karena motor gue lagi rusak. Seharusnya kan di madrasah gue itu masuknya jam 7.15, tapi gue tadi pagi berangkat 7.17 dan sampai disekolah hampir setengah 8, untung dikelas blum ada guru, hampir aja gue apes hari ini.

Setelah gue berada didepan pintu kelas, gue ngelihat teman duduk gue yg namanya Andi Miftah Farid Panggeleng lagi duduk nunggu gue gitu, gila dia itu so sweet banget tapi nggak papalah dia mungkin agak homo.

Yang bikin bosan dikelas itu karena setelah jam istirahat nggak ada guru yang masuk sampai bel pulang berbunyi, padahal gue pengen banget belajar *sok rajin* tapi entah kenapa dikelas 2 ini saya semangat untuk belajar padahal gue lagi galau-galaunya pada saat liburan sekolah. Tapi itu bagus buat gue dan masa depan gue.

Kesimpulannya, gue nggak tau kesimpulannya. Terserah yang baca aja, karena cerita gue ini bukanlah motivasi untuk kalian tapi untuk curhat aja tentang  apa yang gue rasakan hari ini.

So, yang baca nih posting mudah-mudahan kalian nggak mati saat kalian sudah membaca ini, kalau kalian bosan yah nggak papa, memang cerita ini tidaklah menarik.

Oke sekira itu aja, dan gue adalah cowok yang masih galau -_-

Kamis, 12 Juli 2012

Akhirnya posting juga!

Udah lama yah sudah tidak melihat blog ini, sekedar info saja blog ini sudah berdebu, banyak sarang laba-labanya dan akhirnya gue nengokin nih blog walau agak terpaksa karena gue rindu curhat di blog ini.

Ya udah gue pengen cerita nih walau nggak ada yang baca. Akhir-akhir ini gue lagi galau men, entah kenapa nasib gue apes banget. Mungkin karena takdir kali ya jadi gue begini tapi nggak papalah gue harus hadapin ini semua.

Di awali dengan gue galau karena penjurusan kelas disekolah gue yang bikin hati nggak tenang, tidurpun nda nyenyak, makan pun tak enak, kok jadi lagu ya? Emang gue pikirin.

Gue galau banget, tapi ada sesuatu yang bikin galau gue berkurang yaitu disaat gue dan band gue tampil diacara Pagelaran Seni disekolah gue, sumpah bahagia banget liat teman gue akhirnya merasakan panggung untuk menunjukkan kreatifitas mereka.

Pas hari sekolah tepat pada hari ini, gue kembali galau karena kelas yang gue masukin itu kotor banget trus dikelasnya nggak ada apa-apa seperti ruang kosong yang nggak pernah terurus.

Tapi walaupun begitu gue harus nikmati ini semua karena semua indah pada waktunya.

Seharusnya posting ini berjudul "GUE COWOK GALAU" tapi mungkin agak sedikit bencong dan keperempuanan jadi gue cuman ngasih judul yang diatas saja.

Oke sekira itu aja, dan gue adalah cowok galau -_-

Rabu, 28 Maret 2012

Tips untuk menurunkan berat badan


Assalamu alaikum wr. wb.

Jumpa lagi dengan saya Muhammad Arhamsyah Rusli untuk memberikan tips-tips buat teman-teman yang bermasalah dengan berat badan. Oke, sekarang saya akan memberikan memberikan tips-tipsnya yang mudah dan menyehatkan yang pastinya pasti bisa anda lakukan.

Minggu, 25 Maret 2012

What is your problem?


Assalamu Alaikum Wr. Wb.

Alhamdulillah sekarang saya masih diberikan kesempatan untuk memosting sebuah blog yang mungkin menurut saya tidak penting. Tapi, saya berharap postingan saya ini bisa bermanfaat bagi yang membaca dan bagi yang tidak membacanya yaaaa entahlah.

Semua manusia didunia ini pasti selalu berhadapan dengan "cobaan". Jujur saja saya juga selalu diberikan cobaan yang berupa masalah yang cukup berat, tapi dengan masalah itu saya merasa lebih dewasa dan pemikiran saya lebih luas tentang arti kehidupan sebenarnya.
Terkadang kebanyakan orang jika mendapat sebuah cobaan atau masalah, mereka selalu mengeluh, mengeluh, mengeluh dan mengeluh. Jika mendapat cobaan, kebanyakan orang berpikir dalam hatinya "mengapa ini terjadi sama saya?", ya itu bisa dimaklumi karena saya juga selalu berpikir begitu jika mendapat sebuah masalah yang berat.
Tapi saya berpikir, jika kita terus berpikir begitu, pasti pada akhirnya ada kata PUTUS ASA. Putus asa itu sangat tidak baik karena itu merupakan perbuatan tercela bagi diri kita sendiri, kenapa? ya karena jika kita putus asa pasti kita berpikir dalam pikiran kita "bosan' untuk hidup dan pada akhirnya kita memutuskan untuk bunuh diri, Nauzubillahi Min Zalik.
Jika kita mendapatkan sebuah masalah dari Tuhan, salah satu cara menyelesaikannya adalah berdoa kepada Tuhan dan kalau bisa kita curahkan isi hati kita kepada-Nya. Percayalah Tuhan selalu menjawab apa yang kita curhatkan kepada-Nya. Tapi, jangan berdoa untuk masalah tidak datang lagi kepada kita karena masalah itu akan selalu datang untuk kita, kenapa? karena masalah adalah cara untuk mengukur seberapa besar Iman kita. Berdoalah kepada Tuhan agar masalah yang datang kepada kita membuat kita lebih tegar, lebih kuat dan lebih memahami apa arti tujuan hidup didunia.
Yang terakhir buat teman-teman sekalian, hidup didunia itu memang penuh dengan cobaan, cobaan terus datang kepada kita tapi percayalah dengan cobaan itu datang karena Tuhan Menyayangi Kita.

Sekian, Wassalamu Alaikum Wr. Wb :)

Kamis, 22 Maret 2012

Di Balik HAM ada HAM yang lain


Assalamu alaikum wr. wb.

Ehm, oke saya akan membahas tentang HAM dan judul yang saya angkat ini cukup membuat otak saya berpikir lancar untuk menulis sebua posting blog. Sekedar info saja, judul yang saya angkat ini terinspirasi diotak saya disaat saya duduk menghayal diatas toilet. Ini menandakan dimanapun kita, otak kita masih tetap berpikir, apakah anda setuju tentang ini? ya entahlah.

Akhir-akhir ini banyak terjadi demonstrasi besar-besaran diberbagai kota seperti dikota tempat saya tinggal yaitu di Makassar, demonstrasi ini terjadi karena adanya rencana pemerintah untuk menaikkan BBM. Saya pun berpikir ya pantas saja para mahasiswa berdemo tentang ini karena jika BBM naik pasti harga sembako naik. Trus apa hubungannya dengan HAM? ini dia saatnya membahas. Yang saya permasalahkan dari demo para mahasiswa ini adalah yaitu mereka memblokir jalan dan parahnya mereka memblokir jalan utama yang merupakan akses jalur keluar kota. Contohnya saja di Jalan Alauddin Makassar, para mahasiswa menahan truk pertamina dan memblokir jalan.

Sebagai manusia yang taat kepada HAM saya maklum karena ini adalah hak mereka untuk mengeluarkan aspirasi dan pendapat mereka tapi dibalik HAM itu ada HAM berbagai pihak untuk memakai jalan itu. Para mahasiswa boleh saja demo karena itu adalah HAM mereka tapi apakah harus dengan cara melanggar HAM orang lain yang ingin menggunakan jalan itu? Tentunya tidak.

Saya berharap saja para mahasiswa kedepannya demolah dengan kreatif, tertib, dan damai. Suatu saat saya juga akan menjadi mahasiswa seperti mereka-mereka tapi saya tidak mau demo-demo seperti itu karena itu hanya membuang waktu saja. Lebih baik waktu yang terbuang itu kita lakukan sesuatu yang berguna bagi diri kita dan kalau bisa bagi orang lain juga.

Terima kasih, ini adalah sebuah pandangan seseorang siswa SMA kelas 1 hehe. Sekian :)

Sabtu, 18 Februari 2012

Drawing At The A3


Ini adalah kisah sebuah band yang sangat fenomenal *amin, suatu hari yang sangat indah *alah* *bacoT* *plaak*!
langsung aja ah, band ini sebenarnya tidak pernah ada dipikiran gue bahkan teman-teman band gue pun tidak pernah membayangkan kalau band ini akan terbentuk. Mulai saja! waktu tanggal 14 Januari 2012 itu waktu jam pelajaran berlangsung guru yang seharusnya mengajar tidak masuk di kelas jadi gue, Maulana, Muhammad Alim (sebagai vocalist) dan Muhammad Agung (sebagai drummer) lagi ngumpul2 dibelakang kelas, tidak lama kemudian mereka pengen main distudio kalau pulang sekolah, saya yang mendengar hal tersebut langsung berkata "IKUTKA! saya yang main gitar" trus udah itu kita ngumpul deh uang Rp. 10.000/orang, trus yang bayar hanya gue, Alim dan Agung doang, si Maulana tidak mau bayar karena saat itu dia tidak mempunyai sepeser pun uang, itu pun dia bawa uang untuk bayar utangnya *kasian*

Minggu, 15 Januari 2012

Buka Baju Majikan

“TUKIMIIIIIN!!!” Teriak Bu Bela yang cantik dan imut memanggil supir pribadinya, Tukimin. Yang saat itu sedang asik-asiknya main congkak bersama pak RT.
Tukimin pun langsung berlari menghampiri Bu Bela yang saat itu sedang sendirian di dalam kamar tidur.

Rabu, 04 Januari 2012

Bingung Dengan Hukum Di Negeri Ini ! :(


Hmm... barusan saya baru liat tayangan berita di TV tentang anak yang mencuri sendal sehingga dia terancam dipenjara.

Minggu, 01 Januari 2012